Dua siswi MTs Negeri 1 Grobogan kembali menorehkan prestasi membanggakan. Kali ini datang dari ajang Lomba Khitobah tingkat Kabupaten Grobogan yang diselenggarakan oleh MAN 2 Grobogan pada 13 Oktober 2025.

Dalam kompetisi yang diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai SMP/MTs se-Kabupaten Grobogan tersebut, Salsabila Arofah berhasil meraih Juara 2, sedangkan Ellysa Dwi Wardana memperoleh Juara 3. Keduanya tampil memukau dengan kemampuan berbicara yang fasih, penuh percaya diri, serta penguasaan materi yang matang.
Pembimbing lomba menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian para siswi tersebut. “Khitobah bukan hanya tentang kemampuan berbicara, tetapi juga tentang menyampaikan pesan kebaikan dengan hati. Prestasi ini menunjukkan bahwa siswa MTsN 1 Grobogan memiliki potensi luar biasa dalam bidang dakwah dan komunikasi,” ungkapnya.
Kepala MTsN 1 Grobogan turut memberikan apresiasi atas prestasi tersebut dan berharap keberhasilan ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus mengasah kemampuan berbicara dan berkompetisi secara sehat.
Prestasi ini semakin mengukuhkan MTsN 1 Grobogan sebagai madrasah yang unggul dalam prestasi, islami dalam sikap, dan berkarakter literat.